7 Tips Diet Sehat untuk Menurunkan Berat Badan Dengan Cepat

ADSENSE IN ARTICLE AD
ADSENSE 336x280 bawah judul
sehatqito.blogspot.com - Untuk Anda yang berniat menurunkan berat badan maka beberapa tips diet sehat tentu akan sangat membantu. Pasalnya kebanyakan kalangan pada saat ini melakukan diet dengan cara yang instan tanpa memikirkan efek samping yang akan dirasakan pada nantinya. Salah satunya yakni menggunakan beragam obat pelangsing yang ada di pasaran.

Dibandingkan dengan menggunakan cara instan tersebut, maka sudah tentu menggunakan pola diet yang sehat akan lebih aman bagi kesehatan tubuh. Kendati membutuhkan waktu yang relatif lebih lama, namun pola diet sehat tidak akan menimbulkan beragam efek samping negatif bagi tubuh. Selain itu, hasilnya pun akan permanen dan tidak akan mudah gemuk kembali.

7 Tips Diet Sehat untuk Menurunkan Berat Badan Dengan Cepat
Ilustrasi Diet Sehat untuk Menurunkan Berat Badan © Shutterstock

Banyak kalangan yang terkadang salah kaprah terhadap pola diet untuk menurunkan badan. Bahkan sebagian kalangan ada yang hingga menahan lapar hanya karena ingi sukses melakukan diet. Hal tersebut tentunya tidaklah benar, karena walaupun sedang diet namun tetap mengkonsumsi makanan akan dibutuhkan tubuh sebagai salah satu sumber energi.

Tips Diet Sehat yang Mudah Namun Efektif

Maka dari itulah bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan akan dianjurkan menggunakan pola diet yang sehat. Selain dapat menurunkan berat badan berlebih, dengan pola diet yang sehat maka kesehatan tubuh pun tetap dapat terjaga dengan baik. Penasaran dengan pola diet yang sehat? Inilah beberapa tips diet sehat untuk menurunkan berat badan.
Baca juga : Diet Jeruk Nipis : Alternatif diet terbaik anda!

1. Tetap Sarapan

Sarapan di pagi hari tentu saja tetap dibutuhkan walaupun sedang diet, karena makan pagi akan menjadi pondasi energi sehingga perut tidak akan mudah lapar saat beraktivitas. Beberapa menu makanan yang dapat dicoba seperti roti gandung dengan satu butir telur ditambah satu mangkuk salad, atau dapat mencoba nasi sebanyak 100 gram dengan 1 potong ikan dan sayur.

2. Waktu Sarapan

Saat melakukan diet maka hendaknya Anda memajukan waktu sarapan Anda setiap paginya. Jika sarapan biasa dilakukan pada pukul 09 pagi, maka ketika diet sebaiknya mencoba sarapan semenjak pukul 07 pagi. Hal tersebut bertujuan agar proses pembakaran energi di dalam tubuh berlangsung lebih cepat dari biasanya.

3. Merubah Waktu Makan

Jika biasanya waktu makan normal dalam keseharian akan berangsur pada siang dan malam hari namun dengan porsi yang besar, maka saat diet ubahlah waktu makan hingga menjadi 5 atau 6 kali sehari. Akan tetapi porsinya diperkecil dan tidak seperti porsi makan biasanya. Selain itu, sebaiknya menu makanan yang dikonsumsi juga merupakan menu yang rendah lemak.

4. Nutrisi Tubuh

Kendati mengurangi porsi makanan, namun tetap nutrisi yang terkandung pada makanan yang dikonsumsi pun harus sangat diperhatikan. Contohnya lemak dan karbohidrat, akan tetapi sumber lemak yang dipilih sebaiknya lemak yang baik seperti dari alpukat, minyak zaitun, atau dari ikan salmon. Dengan begitu, nutrisi tubuh tetap terpenuhi setiap harinya.

5. Menu Makanan

Dalam pola diet sehat Anda dapat mencoba mengkonsumsi salad sayuran saat makan siang. Dengan kandungan serat yang tinggi maka sistem pencernaan pun akan lebih lancar, selain itu tubuh pun akan terhidrasi dengan mengkonsumsi sayuran. Sedangkan untuk makan malam, hindari karbohidrat namun konsumsilan makanan yang kaya akan protein.

6. Camilan Sehat

Jika merasa lapar karena diet, maka hendaknya tidak mengkonsumsi berbagai macam camilan yang asal-asalan saja. Melainkan gantilah camilan tersebut dengan buah-buahan sehingga lebih sehat dan juga tidak mengandung lemak jenuh yang akan membuat berat badan meningkat. Dengan begitu, perut Anda pun masih tetap dapat merasa kenyang sekalipun sedang diet.
Baca Juga : Mengatasi Darah Tinggi, Kolesterol, Jantung Koroner dengan Bawang Putih

7. Berolahraga

Ya, poin penting lainnya yang juga harus dilakukan saat diet adalah berolahraga secara rutin dan teratur. Selain memperhatikan menu dan pola makan, berolahraga juga harus dilakukan untuk membantu menurunkan berat badan berlebih. Tidak perlu olahraga berat, namun beberapa olahraga seperti joging, bersepeda, jalan santai, yoga, hingga senam aerobik dapat Anda coba.

Dengan beberapa tips diet sehat di atas tadi dipastikan bahwa berat badan akan berangsur menurun tanpa harus menggunakan berbagai macam jenis obat-obatan diet. Dengan begitu, berat tubuh tetap dapat berkurang namun tubuh pun tidak beresiko terkena berbagai macam penyakit karena pola diet yang salah.
ADSENSE 336x280 bawah artikel

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "7 Tips Diet Sehat untuk Menurunkan Berat Badan Dengan Cepat"

Posting Komentar