ADSENSE IN ARTICLE AD
ADSENSE 336x280 bawah judul
sehatqito.blogspot.com - Pasti banyak dari Anda mendengar kabar bahwa mandi malam itu tidak baik untuk kesehatan, bisa menyebabkan rematik dan sebagainya. Tak heran banyak orang tua yang melarang anaknya untuk mandi malam karena ditakutkan bisa terkena rematik, apalagi orang tua sendiri pasti takut sekali mandi malam.Tahukah Anda ternyata mandi malam bisa sebabkan rematik tidak sepenuhnya benar. Hal ini sudah diteliti oleh kalangan medis, dan menurut artikel yang kami lansir dari Klikdokter.com, rematik merupakan suatu penyakit yang menyebabkan peradangan pada sendi. Penyakit ini merupakan salah satu akibat dari gangguan autoimun.
Gangguan autoimun merupakan kelainan dalam tubuh, dimana sel imun yang seharusnya berfungsi melindungi tubuh dari kuman dan penyakit, malah merusak sel normal yang ada pada tubuh. Nah, pada penyakit rematik, gangguan sistem imun tersebut merusak sel-sel pada sendi sehingga menyebabkan kerusakan dan akhirnya menimbulkan rasa nyeri.
Mandi Malam dan Rematik Sendiri Bagaimana?
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, mandi malam dan rematik merupakan fenomena tersendiri bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Ini terjadi akibat pendapat yang menyebar dari mulut ke mulut, sehingga saat ini masih banyak masyarakat yang mempercayainya. Padahal, menurut pandangan medis mandi malam tidaklah menyebabkan rematik.Hubungan mandi malam dengan rematik sebenarnya lebih terkait dengan suhu dingin. Penelitian membuktikan bahwa pada orang tua yang mengalami pengapuran sendi (osteoartritis), suhu dingin dapat memicu timbulnya nyeri sendi.
Sebagaimana diketahui bahwa suhu udara pada malam hari cenderung lebih dingin, begitu pula dengan suhu airnya. Hal ini tentunya dapat memicu rasa nyeri sendi pada orang tua yang mandi di malam hari. Inilah yang menyebabkan mitos mengenai mandi malam dapat menyebabkan rematik kian berkembang.
Jadi, jika bukan mandi malam apa yang sebenarnya menjadi faktor risiko penyakit rematik? Dalam dunia medis, terdapat beberapa hal yang telah terbukti menjadi faktor risiko penyakit rematik. Di antaranya:
- Usia. Semakin tua, maka risiko penyakit rematik semakin meningkat.
- Jenis kelamin. Wanita lebih berisiko mengalami penyakit rematik.
- Faktor keturunan. Risiko penyakit rematik lebih besar jika ada anggota keluarga (orang tua / saudara) yang memiliki riwayat serupa.
Referensi : https://www.klikdokter.com/rubrikspesialis/sendi-sehat/sendi-sehat/mandi-malam-sebabkan-rematik-benarkah
0 Response to "Benarkah Mandi Malam Bisa Sebabkan Rematik?"
Posting Komentar